Kamis, 10 Mei 2012

Cara Menginstall Windows 7 Menggunakan Flashdisk

Biasanya untuk penginstallan menggunakan flashdisk dilakukan untuk menginstall netbook, karena netbook tidak mempunyai DVD-Rom, namun tips ini juga bisa digunakan untuk media selain netbook, misal komputer atau PC. Kelebihan menginstall dengan menggunakan flashdisk ini tentu saja 2x lebih cepat. Ok kita langsung saja ke TKP.
Cara ini Simple, tidak perlu menggunakan software yang neko-neko, cukup dengan CMD saja.
- Langkah yang pertama buka CMD lewat menu run, atau cukup tekan start cari run.
- Setelah Menu Run terbuka tulis CMD
- Setelah CMD terbuka maka tampilannya akan seperti ini 
- Tulis "diskpart" pada cmd tadi (tanpa tanda petik), tekan enter
- Kemudian tulis "list disk" untuk mengetahui drive flashdisk apabila sudah terpasang, tekan enter
- Setelah itu tulis "select disk ... " titik di isikan pada drive ke berapa flash disk terpasang, misal pada drive 1   maka di tulis "select disk 1", tekan enter
- Jika telah selesai memilih drive tadi maka flash disk perlu di bersihkan denga cara menulis "clean" (data akan hilang sebaiiknya data di backup terlebih dahul), tekan enter
- Setelah flashdisk dibersihkan kemudian flashdisk di format dengan perintah "format fs=fat32", tunggu sampai proses format selesai
- Jika format sudah selesai kemudian tulis perintah "assign", tekan enter
- Langkah terakhir adalah tulis perintah "active", maka flashdisk telah selesai sebagai media bootable, tekan enter
- Satu langkah lagi, copykan file windows anda ke dalam flashdisk, ingat mengcopykan file windowsnya jangan di dalam folder, copykan saja tanpa folder. Karena Jika diberi folder maka windows tidak dapat memboting.
Oh iya ketinggalan, ketika akan menginstall boot priority pada bios ganti boot pertamanya dengan flashdisk.
Ok, selamat mencoba :)



0 komentar:

Posting Komentar